Pameran otomotif Delhi Auto Expo 2014 menjadi tempat
bagi produsen mobil dunia untuk memperkenalkan produk-produk anyarnya. Tak terkecuali
pabrikan mobil berlambang S, Suzuki yang memperkenalkan mobil konsep generasi
terbaru dari Suzuki Authentics SX4 sedan.
Generasi terbarunya ini memiliki perbedaan yaitu lebih besar
dari pendahulunya dan dilengkapi dengan fitur-fitur yang lebih lengkap juga, bahkan disetarakan dengan Honda City dan Hyundai Verna terbaru. Segi desain
SX4 sedan ini memiliki bentuk yang lebih besar dan lebih panjang serta
dipadukan dengan desain grill terbaru dari Suzuki. Bagian lampu utama
dilengkapi dengan proyektor dan bagian lampu belakang mengingatkan akan Honda
City.
Untuk urusan sistem mekanisnya akan diperkuat dengan mesin
bensin berkapasitas 1.4 liter, dan juga terendus kabar kalau mesin yang digunakan
tersebut sama dengan mesin Suzuki Ertiga. Dan mesin tersebut dipadukan dengan
transmisi matik dan manual. Kemungkinan SX4 sedan ini akan keluar pada semester
II 2014 di negeri bollywood.
Informasi mengenai mobil baru suzuki yang terlengkap bisa cari di daftar harga mobil suzuki
0 comments:
Posting Komentar